Artikel tentang: Fitur Stockbit Pro

Keunggulan fitur Chartbit untuk melakukan Technical Analysis

Chartbit adalah fitur Charting dengan teknologi Cloud yang dapat secara otomatis menyimpan semua analisa teknikal. Fitur ini dilengkapi dengan 100+ indikator teknikal seperti Foreign Flow dan real-time data hingga 10 tahun ke belakang. Untuk pengalaman lebih baik, kamu bisa menggunakan fitur Chartbit melalui website dengan berlangganan Stockbit Pro atau daftar akun trading Stockbit.

Apa saja keunggulannya?



Real Time Data
Chartbit menampilan pergerakan harga saham yang terdaftar di BEI secara real-time. Chartbit terintegrasi langsung dengan server IDX, sehingga kamu tidak perlu untuk melakukan refresh halaman Charbit untuk melihat data terbaru, dan harga akan berubah dengan sendirinya.

Cloud Save Technology
Hasil gambar dan analisis secara otomatis tersimpan di cloud data. Artinya, jika kamu membuka chartbit di lain tempat dan waktu, hasil analisis teknikal yang sebelumnya kamu lakukan, akan bisa diakses.

Custom Indicator
Tersedia ratusan indikator siap pakai untuk membantu kamu menganalisis saham. Bukan cuma Technical Indicators, Chartbit juga menyediakan Fundamental Indicators serta Foreign Flow Indicator yang akan lebih mempertajam analisis teknikal buatanmu.

Massive Library
Chartbit menyediakan data pergerakan harga saham hingga lebih dari 10 tahun. Dengan rekam jejak harga ini, memungkinkan kamu untuk menganalisis trend jangka panjang.

Compare Stock
Membandingkan performa emiten secara teknikal dari waktu ke waktu. Perbandingan metrik pada Chartbit disajikan dalam bentuk chart sehingga mempermudah dan mempersingkat proses analisis.

Watchlist
Pantau pergerakan harga saham-saham unggulan dengan membuat daftar Watchlist.

Hotlist
Pantau saham-saham apa saja yang masuk dalam kategori Top Gainers, Top Loser, dan Most Active dari Fitur Chartbit

Foreign Flow Indicator.
Ikuti pergerakan dana asing di suatu saham. Klik di sini untuk menganalisis pergerakan dana asing menggunakan Chartbit.

Bandar Detector Tools
Analisis teknikal jadi mudah dan praktis dengan memadukan ilmu Bandarmology.

Diperbarui pada: 12/12/2022

Apakah artikel ini berguna?

Bagikan umpan balik Anda

Membatalkan

Terima kasih!