Indikator Foreign Flow di Chartbit

Foreign Flow adalah salah satu indikator Chartbit untuk mendeteksi pergerakan dana asing di suatu saham.

Untuk menampilkan indikator Foreign Flow di Chartbit, ikuti langkah seperti Gif di bawah ini:

Cumulative Foreign Flow
Kamu bisa mendeteksi apakah asing sedang akumulasi atau distribusi di suatu saham lewat penjumlahan dari inflow dan outflow asing harian. Jika indikator ini bergerak naik, maka mengindikasikan asing sedang akumulasi dan distribusi jika turun. Kita juga bisa menggunakan Foreign Flow MA20 untuk mendeteksi titik reversal dari arah foreign flow.
Net Foreign
Indikator ini dapat melihat seberapa besar dana asing masuk atau keluar setiap hari. Jika histogram berwarna hijau maka terjadi inflow dan outflow jika histogram berwarna merah.
Foreign Strength
Mengukur seberapa kuat transaksi asing terhadap total transaksi pada hari itu. Jika indikator hijau maka pergerakan asing di saham tersebut akan cukup relevan dan berpengaruh. Jika merah, maka korelasi foreign flow terhadap saham tersebut bisa dibilang rendah.
Foreign Flow Underlay
Untuk mengakses indikator ini:
Klik Indictors
Popular
Klik Foreign Flow Underlay

Diperbarui pada: 13/10/2022

Apakah artikel ini berguna?

Bagikan umpan balik Anda

Membatalkan

Terima kasih!