Artikel tentang: Transaksi Saham

Bagaimana cara cek saldo RDN?

RDN (Rekening Dana Nasabah) adalah akun bank atas nama nasabah yang menampung cash nasabah yang digunakan untuk transaksi efek. RDN memastikan uang cash nasabah tetap atas nama nasabah dan terpisah dengan uang sekuritas. Jadi, apapun yang terjadi terhadap sekuritas, uang nasabah di RDN akan tetap aman. Itulah kenapa nasabah akan mempunyai 1 akun RDN ketika membuat akun di tiap sekuritas.

Saldo RDN dapat kamu lihat di tab Portofolio pada website dan aplikasi Stockbit. Selain itu, kamu juga bisa mengecek saldo RDN melalui bank RDN masing-masing.
Berikut caranya.

Lewat aplikasi BCA Mobile


Buka aplikasi BCA Mobile dan masukkan kode akses.

Klik menu M-Info

Pada bagian Info RDN, pilih Info Saldo untuk mengecek saldo RDN

Setelah itu, masukan PIN rekening BCA

Jumlah saldo RDN Anda di seluruh sekuritas akan terlihat.


Lewat aplikasi Jago


Buka aplikasi Jago. Tampilan pertama yang akan muncul adalah halaman Beranda

Pada halaman Beranda, klik menu Kantong yang terdapat menu bar di bawah, kedua dari kiri.

Di menu Kantong, akan muncul deretan kantong yang pernah kamu buat. Pilih Stockbit Sekuritas

Selesai. Saldo RDN akan ditampilkan dalam Rincian Kantong


Lewat KlikBCA


Login KlikBCA dengan memasukan User ID dan PIN Internet Banking
Klik menu “Informasi Rekening”
Pada bagian Rekening Dana Nasabah (RDN), pilih “Info Saldo” untuk mengecek saldo RDN. Untuk melihat mutasi RDN, pilih “Mutasi Rekening”


Baca juga
Apa perbedaan Trading Balance dan RDN?
Bagaimana cara cek mutasi RDN?
Bagaimana cara mengetahui dana penjualan saham telah masuk deposito RDN?

Diperbarui pada: 12/12/2022

Apakah artikel ini berguna?

Bagikan umpan balik Anda

Membatalkan

Terima kasih!